Hubungan Antara Aktivitas Fisik Dengan Fungsi Kognitif Pada Lansia Di Posbindu Desa Megu Gede Kecamatan Weru Kabupaten Cirebon Tahun 2023

  • Nuniek Tri Wahyuni Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia
  • Teki Mahasih Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia
  • Muslimin Muslimin Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia
  • Didi Taswidi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia
  • Popi Ovtaviana Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia
  • Lisna Nur Fitriyani Dewi Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Cirebon, Indonesia

Abstract

Lanjut usia atau biasa disebut lansia merupakan fase akhir dari perkembangan hidup manusia. Berdasarkan World Health Organization (WHO) lanjut usia adalah mereka yang meliputi usia pertengahan (middle age) yaitu yang berusia 45-59, lanjut usia (elderly) yaitu yang berusia 60-74 tahun, lanjut usia tua (old) yang berusia 75-90 tahun dan usia yang sangat tua (very old) yaitu usia yang di atas 90 tahun. Pada fase lanjut usia akan terjadi banyak perubahan diantaranya perubahan fisik, fungsi kognitif maupun psikologis. Penelitian ini bertujuan untuk Mengetahui Hubungan Antara Aktivitas Fisik Dengan Fungsi Kognitif Pada Lansia Di Posbindu Desa Megu Gede Kecamatan Weru Kabupaten Cirebon Tahun 2023. Penelitian ini menggunakan desain analitik korelasional yang mengkaji hubungan antara variabel dimana peneliti dapat mencari, menjelaskan suatu hubungan antara variabel. Hasil dari penelitian ini yaitu, Aktivitas fisik lansia di Posbindu Desa Megu Gede, Kecamatan Weru, Kabupaten Cirebon menunjukkan bahwa 47 lansia (49,0%) memiliki tingkat aktivitas fisik yang kurang. Selain itu, fungsi kognitif pada 48 lansia (50,0%) juga berada pada kategori kurang. Terdapat hubungan signifikan antara aktivitas fisik dan fungsi kognitif pada lansia di Posbindu tersebut, dengan p-value sebesar 0,01.

Published
2024-07-12
How to Cite
Wahyuni, N. T., Mahasih, T., Muslimin, M., Taswidi, D., Ovtaviana, P., & Fitriyani Dewi, L. N. (2024). Hubungan Antara Aktivitas Fisik Dengan Fungsi Kognitif Pada Lansia Di Posbindu Desa Megu Gede Kecamatan Weru Kabupaten Cirebon Tahun 2023. Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online), 4(3), 2042-2061. https://doi.org/10.36312/jcm.v4i3.3388