MANAJEMEN KINERJA FLEKSIBEL: MENYESUAIKAN SISTEM PENILAIAN DENGAN LINGKUNGAN KERJA MODERN
Abstract
Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor kunci yang mempengaruhi suksesnya implementasi manajemen kinerja fleksibel, serta untuk mengevaluasi dampaknya terhadap motivasi dan kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan studi literatur (library research) sebagai metode utama untuk mengumpulkan dan menganalisis data. Pendekatan kualitatif dipilih karena memungkinkan peneliti untuk memahami secara mendalam konsep-konsep dan fenomena yang terkait dengan manajemen kinerja fleksibel dalam konteks lingkungan kerja modern. Kesimpulan artikel ini menegaskan pentingnya adopsi konsep manajemen kinerja fleksibel sebagai respons terhadap dinamika lingkungan kerja modern. Dengan mengintegrasikan prinsip-prinsip fleksibilitas dalam sistem penilaian kinerja, organisasi dapat meningkatkan efektivitas mereka dalam mengelola kinerja karyawan dan merespons perubahan dengan lebih cepat dan tepat.