HUBUNGAN USIA KEHAMILAN, PARITAS, DAN JARAK KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL

  • Ismiati Kebidanan, Fakultas Kesehatan, Universitas Qamarul Huda Badaruddin Bagu, Indonesia

Abstract

Dampak anemia pada ibu hamil saat ibu bersalin adalah terjadinya perdarahan. Kondisi ini tentu membutuhkan perhatian khusus untuk dapat menurunkan angka kematian ibu dan anak. Pada tahun 2021 Puskesmas Kilo Memiliki prevalensi kasus anemia sebanyak 23 orang(6,95%), Sedangkan pada tahun 2022 kasus anemia pada ibu hamil di Puskesmas Kilo mengalami peningkatan sebanyak 53 orang (15,96%) dari tahun sebelumnya 2021. Pada tahun 2023 Puskesmas Kilo Memiliki prevalensi kasus anemia dari bulan januari sampai juli sebanyak 34 dari 67 kasus yang mana angka ini masih cukup tinggi.Tujuan Penelitian : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan usia kehamilan, paritas dan jarak kehamilan di Puskesmas Kilo Kab.Dompu. Metode : penelitian ini berjumlah 67 ibu hamil. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dilakukan dengan metode purposive sampling. dengan jumlah populasi ibu hamil aktif sebanyak 204 orang dan batas toleransi kesalahan yang digunakan adalah 0,1. Data dianalisis menggunakan analisis univariat, bivariat, dan multivariat menggunakan uji Chi Square dengan nilai p < 0,05. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang berhubungan dengan anemia pada ibu hamil adalah usia kehamilan (p = 0,002), paritas (p = 0,010), dan jarak kehamilan (p = 0,036). Faktor yang paling berhubungan terhadap anemia pada ibu hamil adalah Usia Kehamilan dengan nilai Exp (B) = 3.333. Kesimpulan: Berdasarkan hasil penelitian usia kehamilan, paritas, dan jarak kehamilan dengan kejadian anemia Terdapat hubungan antara Usia Kehamilan, Paritas dan jarak kehamilan terhadap kejadian Anemia pada ibu hamil di Puskesmas Kilo.

Kata Kunci : Anemia, usia kehamilan, paritas, jarak kehamilan

Published
2024-03-06
How to Cite
Ismiati. (2024). HUBUNGAN USIA KEHAMILAN, PARITAS, DAN JARAK KEHAMILAN DENGAN KEJADIAN ANEMIA PADA IBU HAMIL . Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online), 5(1), 297-307. https://doi.org/10.36312/jcm.v5i1.2702