Interaktifitas Meningkatkan Keterlibatan Pelanggan Dalam Aplikasi Belanja Shopee

  • E Rahman Universitas Pertiwi
  • A Nugroho Universitas Pertiwi
  • P Singgrit Universitas Pertiwi
  • Abdul Aziz Iskandar Universitas Pertiwi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Interactivity Terhadap Customer Engagement pada konsumen shopee berbasis aplikasi. Penelitian ini termasuk dalam penelitian explanatory research dengan menggunakan sampel sebanyak 100 responden yang diambil dari populasi konsumen aplikasi shopee. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan Teknik pengumpulan data melalui penyebaran kuisioner dan wawancara. Pengambilan sampel menggunakan Teknik purposive sampling dengan karakteristik sampel yang dipilih yaitu minimal 17 tahun, minimal pernah mengakses aplikasi shopee di handphone. Alat uji yang digunakan untuk menguji instrumen penelitian ini beupa uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik. Uji hipotesis dilakukan menggunakan uji t. Teknik analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa diketahui bahwa variabel interaktivitas (X)memiliki pengaruh sebesar 0.532% terhadap variabel customer engagement (Y). Variabel interaktivitas (X) berpengaruh signifikan terhadap variabel customer engagement (Y) karena memiliki nilai dibawah 0.05.

Published
2024-05-04
How to Cite
Rahman, E., Nugroho, A., Singgrit, P., & Abdul Aziz Iskandar. (2024). Interaktifitas Meningkatkan Keterlibatan Pelanggan Dalam Aplikasi Belanja Shopee. Jurnal Cahaya Mandalika ISSN 2721-4796 (online), 5(2), 555-563. https://doi.org/10.36312/jcm.v5i2.2687