Peran Usaha Pengolahan Kepiting dalam Mengurangi Jumlah Pengangguran Masyarakat Berdasarkan Perspektif Ekonomi Islam Di Desa Kading

  • Sabrianti Institut Agama Islam Negeri Bone
  • Zulkifli Institut Agama Islam Negeri Bone
  • Hartas Hasbi Institut Agama Islam Negeri Bone

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran usaha pengolahan kepiting dalam mengurangi pengangguran di Desa Kading, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, serta strateginya berdasarkan perspektif ekonomi Islam. Penelitian lapangan ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus dan ekonomi Islam. Sumber data terdiri dari data primer dan sekunder, dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif termasuk reduksi data, penyajian, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa usaha pengolahan kepiting di Desa Kading, Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone memiliki peran penting dalam mengurangi jumlah orang yang menganggur, terutama penduduk setempat yang menganggur atau yang putus sekolah untuk menjadi pekerja. Hal ini sejalan dengan pandangan ekonomi Islam di mana dalam mengurangi jumlah pengangguran, hal itu bisa menjadi sedekah jariyah bagi pemilik usaha karena ia mampu membuka peluang bagi tenaga kerja untuk mendapatkan pekerjaan

Published
2025-09-12
How to Cite
Sabrianti, Zulkifli, & Hartas Hasbi. (2025). Peran Usaha Pengolahan Kepiting dalam Mengurangi Jumlah Pengangguran Masyarakat Berdasarkan Perspektif Ekonomi Islam Di Desa Kading. Journal Transformation of Mandalika, E-ISSN: 2745-5882, P-ISSN: 2962-2956 , 6(8), 366-373. https://doi.org/10.36312/jtm.v6i8.3952
Section
Table of Contents