ANALISIS KEPUASAN PESERTA PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG

  • Abdul Sani 1Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung

Abstract

Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Provinsi Kepuluan Bangka Belitung didalam menyelenggarakan pendidikan dan pelatihan masih banyak dijumpai kekurangan sehingga jika dilihat dari segi kualitas belum seperti yang diharapkan. Masih ditemukannya berbagai keluhan peserta pelatihan mengenai pelayanan yang diberikan. Keluhan ini dapat dirasakan dan dilihat langsung ketika berada ditempat pelatiahan. Kualitas pelayanan secara umum masih jauh dari memenuhi harapan peserta. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kepuasan peserta Pelatihan Dasar CPNS Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tahun 2019 di instansi tersebut. Pisau Analisis yang digunakan adalah Teori ServQual dari Parasuraman, Berry dan Zethitamal. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan kuesioner, observasi dan dokumentasi yang diperoleh di lokasi penelitian dengan informan yang berasal baik dari panitia penyelenggara maupun peserta pelatihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dimensi Tangibles (berwujud) dinilai adalah cukup puas dan Reliability (kehandalan) dinilai puas.

Published
2020-12-24
How to Cite
Abdul Sani. (2020). ANALISIS KEPUASAN PESERTA PELATIHAN DASAR CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG. Journal Transformation of Mandalika, E-ISSN: 2745-5882, P-ISSN: 2962-2956 , 2(2), 384-394. Retrieved from https://ojs.cahayamandalika.com/index.php/jtm/article/view/272