Pengaruh E-Modul Bahasa Indonesia Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Program Studi Teknologi Pendidikan Undikma

  • Farida Fitriani Universitas Pendidikan Mandalika

Abstract

Tujuan Penelitian ini untuk mengetahui pengaruh e modul pada mata kuliah Bahasa Indonesia terhadap hasil belajar mahasiswa Teknologi Pendidikan di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Mandalika. Jenis penelitian ini eksperimen semu (quasi eksperimen) yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan media pembelajaran e-modul terhadap hasil belajar mahasiswa semester II Program Studi Teknologi Pendidikan FIPP Undikma. Adapun rancangan penelitian digunakan adalah one shot case study. Hasil penelitian ini yaitu layak untuk dipergunakan dengan rincian sebagai berikut: e-modul Bahasa Indonesia telah di validasi oleh dua validator dari tampilan, isi dan bahasa dengan nilai rata-rata 86,44%. Hasil belajar mahasiswa pun dikatakan tuntas dengan nilai rata-rata 83 dari 42 mahasiswa Prodi Teknologi Pendidikan. Kemudian respon mahasiswa pun dikatagorikan baik.

Published
2023-07-29
How to Cite
Fitriani, F. (2023). Pengaruh E-Modul Bahasa Indonesia Terhadap Hasil Belajar Mahasiswa Program Studi Teknologi Pendidikan Undikma. Journal Transformation of Mandalika, E-ISSN: 2745-5882, P-ISSN: 2962-2956 , 4(7), 283-290. Retrieved from https://ojs.cahayamandalika.com/index.php/jtm/article/view/1992
Section
Table of Contents