PENGARUH KOMUNIKASI INTERNAL TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA DINAS PEKERJAAN UMUM DAN PENATAAN RUANG (PUPR) KABUPATEN BIMA
Abstract
Abstrak: Sumber daya manusia mempunyai peranan penting baik secara perorangan ataupun kelompok karena merupakan penggerak utama atas kelancaran jalannya kegiatan, bahkan maju mundurnya organisasi ditentukan oleh keberadaan sumber daya manusia. setiap instansi akan selalu berusaha untuk meningkatkan kinerja pegawainya, dengan harapan agar tujuan organisasi dapat dicapai. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bima yang berjumlah 204 pegawai. Sedangkan Sampel adalah bagian dari jumlah populasi, sampel yang diambil dalam penelitian ini menggunakan 89 sampel (PNS). Dengan Teknik pengumpulan data dengan cara observasi, kuesioner dan studi pustaka. Penelitian ini menentukan kelayakan secara statistic menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji regresi linear sederhana,analisis koefisien korelasi (R), analisis koefisien determinasi (R2), dan uji parsial (t). hasil statistik uji t dalam variabel komunikasi internal di peroleh nilai hitung 5,064 dengan nilai t tabel sebesar 1,987 (5,064 > 1,987) dengan nilai signifikan sebesar 0,000 lebih kecil dari nilai 0,05 (0,000 < 0,05), maka hipotesis pertama (H1) yang menyatakan bahwa “Terdapat pengaruh yang signifikan komunikasi internal terhadap kinerja pegawai pada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Bima.
Kata Kunci: Komunikasi internal,kinerja pegawai
Abstract: Human resources have an important role both individually and in groups because they are the prime mover for the smooth running of activities, even the progress of an organization is determined by the existence of human resources.every agency will always try to improve the performance of its employees, with the hope that organizational goals can be achieved.The population in this study were all employees at the Public Works and Spatial Planning (PUPR) Office of Bima Regency, totaling 204 employees.While the sample is part of the total population, the sample taken in this study uses 89 samples (PNS).With data collection techniques by means of observation, questionnaires and literature.This study determines statistical feasibility using validity tests, reliability tests, simple linear regression tests, correlation coefficient analysis (R), analysis of the coefficient of determination (R2), and partial test (t).the statistical results of the t test in the internal communication variable obtained a calculated value of 5,064 with a t table value of 1,987 (5,064 > 1,987) with a significant value of 0,000 less than the value of 0,05 (0,000 < 0,05), then the first hypothesis (H1) states that "There is a significant influence of internal communication on employee performance at the Public Works and Spatial Planning (PUPR) Office of Bima Regency.
Keywords: Internal communication, Employee performance