PENGARUH KEKUATAN OTOT LENGAN, DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI, DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP PRESTASI LAN RENANG GAYA DADA RINJANI CLUB

  • Maulidin Universitas Pendidikan Mandalika
  • Zul Anwar Universitas Pendidikan Mandalika
Keywords: Kekuatan otot Lengan, Daya Ledak Otot Tungkai, Motivasi Berprestasi, Prestasi Renang

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendapatkan informasi tentang efek langsung kekuatan otot lengan, daya ledak otot tungkai, dan motivasi berprestasi terhadap kecepatan renang 25 meter gaya dada. Sampel penelitian seluruh anggota club renang Rinjani (KU I dan KU II) sebanyak  32 orang yang berpartisipasi dalam penelitian ini. tes kecepatan renang gaya dada adalah dengan menggunakan tes renang gaya dada jarak 25 m dengan tetap mempertahankan gaya renangan yang benar yang ditinjau dari sikap posisi tubuh, gerakan tungkai, gerakan lengan, gerakan mengambil nafas serta koordinasi gerakan, Kekuatan Otot Lengan dengan menggunakan tes dynamometer, Daya Ledak Otot Tungkai menggunakan Vertical Jump, Motivasi Berprestasi menggunakan angket. Hasil penelitian menyimpulkan: kekuatan otot lengan berpengaruh langsung positif dimana (R² = 0,657), daya ledak otot tungkai berpengaruh langsung positif dimana (R² = 0,989), motivasi berpengaruh langsung positif dimana (R² = 0,993)), kekuatan otot lengan berpengaruh langsung positif terhadap motivasi berprestasi dimana (0,643),  daya ledak otot tungkai berpengaruh langsung positif terhadap motivasi berprestasi dimana (0,984),  Secara keseluruhan, dapat disimpulkan bahwa setelah analisis statistik data empiris diperoleh dari lapangan, dapat dikatakan bahwa variabel independen memiliki pengaruh langsung positif signifikan terhadap kecepatan renang dengan daya ledak otot tungkai yang memiliki pengaruh lebih besar yaitu 0,989 atau 98,9% kecepatan pada renang gaya dada. Daya ledak otot tungkai merupakan prediktor tunggal terbaik dari kecepatan renang pada atlet club Rinjani. Untuk memperhitungkan hasil ini, sangat penting untuk mempertimbangkan parameter teknik stroke spesifik ketika memprediksi keberhasilan pada perenang muda

Published
2020-04-26
How to Cite
Maulidin, & Anwar, Z. (2020). PENGARUH KEKUATAN OTOT LENGAN, DAYA LEDAK OTOT TUNGKAI, DAN MOTIVASI BERPRESTASI TERHADAP PRESTASI LAN RENANG GAYA DADA RINJANI CLUB. Journal Sport Science, Health and Tourism of Mandalika (Jontak), 1(1), 25-31. https://doi.org/10.36312/jontak.v1i1.52
Section
Table of Contents