Analisis Komponen Biaya Konstruksi Proyek Revitalisasi Terminal Tipe A Arjosari Malang Dengan Menerapkan Konsep Green Building
Abstract
Terminal penumpang termasuk salah satu prasarana penting dalam menunjang kelancaran mobilitas transportasi darat. Dioperasikan pada tahun 1989 oleh Pemerintah Kota Malang sebagai ganti terminal Patimura. Bangunan fasilitas terminal tersebut telah berdiri selama kurang lebih 33 (tiga puluh tiga tahun) dan belum pernah dilakukan proses revitalisasi. Dalam waktu dekat direncanakan dilakukan proses revitalisasi dengan menerapkan konsep Green Building. Biaya awal untuk penerapan konsep Green Building cukup besar sehingga hal ini dapat menyebabkan banyak perusahaan yang mundur untuk berinvestasi. Untuk mendapatkan estimasi biayanya, maka perlu dilakukan pendataan material yang digunakan, pengisian checklist kriteria Greenship dan analisa komponen biaya . Adapun hasil yang diperoleh adalah besar estimasi biaya proyek revitalisasi terminal ini adalah kuranglebih sebesar Rp 88 Milyar atau naik sekitar 5,92% dari estimasi awal (RAB pada dokumen DED)